BATURAJA, SuaraSumselNews | PASANGAN Calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati OKU di Pilkada 2020, Drs Kuryana Azis — Drs Johan Anuar SH MM atau yang terkenal dengan jargon “BEKERJA LANJUTAN”, mengklim sudah menjadi pemenang.
Pasangan calon ini memang tidak memiliki rival karena berstatuskan pasangan calon tunggal, mereka hanya bertarung melawang Kolom Kosong (KOKO) di Pilkada Kabupaten OKU tahun 2020.
“Meskipun hasil hitungan cepat atau quick count sudah tergambar pasangan BEKERJA merianh kemenangan, kita tetap menunggu hasil keputusan KPU,” kata Drs H Kuryana yang ditemui di rumah kediamannya Kamis (10/12)..
Sementara itu, di rumah kediaman pribadi Kuryana Azuis di Kelurahan Sukaraya, Kecamatan Baturaja Timur sudah berjejer papan bunga ucapan selamat atas kemenangan pasangan Drs H Kuryana Azis dan Johan Anuar.
Papan bunga ucapan selamat tersebut terus berdatangan untuk dipasangkan di pinggir jalan menuju rumah ke diaman Drs H Kuryana Azis.
Sementara itu hasil pantauan di lapangan, kolom kosong (KOKO ) memperoleh 63,133 suara, sedangkan pasangan BEKEJA (Bersama Kuryana –Johan) mendapat 116.414 suara.
Sedangkan suara masuk sudah sekitar 99 persen dari 257.188 DPT (Daftar Pemilih Tetap) Kabupaten OKU.
Berdasarkan rekapitulasi hasil peroleh suara sementara pemilihan bupati dan wakil bupati Kabupaten Ogan Komering Ulu Tahun 2020 yang dikumpulkan dari sumber-sumber di lapangan, dari Kecamatan Baturaja Barat KOKO memperoleh 8.073 suara dan BEKERJA memperoleh 10.321 suara.
Kecamatan Baturaja Timur KOKO meraih 20.099 suara dan BEKERJA memperoleh 27.038 suara. Kecamatan Kedaton Peninjauan Raya KOKO meraih 1.846 suara dan BEKERJA
Memperoleh 4.566 suara. Kecamatan Lengkiti KOKO memperoleh 3.504 suara dan BEKERJA meraih 8.951 suara.
Selanjutnya Kecamatan Lubukbatang KOKO meraih 6.616 suara dan BEKERJA meraih 11.534 suara.
Kecamatan Lubukraja KOKO Meraih 5.611 suara dan BEKERJA meraih 11.355 suara. Kecamatan Muarajaya KOKO Meraih 700 dan BEKERJA meraih 2.789 suara. Kecamatan Pengandonan KOKO meraih 702 dan BEKERJA meraih 5.001 suara. Kecamatan Peninjauan KOKO meraih 5.537 suara dan BEKERJA meraih 9.317 suara. Kecamatan Semidangaji KOKO meraih 3.642 suara dan BEKERJA meraih 9.609 suara. Kecamatan Sinar Peninjauan KOKO meraih 3.485 suara dan BEEKRJA meraih 7.906 suara.
Kecamatan Sosohbuayrayap KOKO meraih suara 2.327 suara dan BEKERJA meraih 4.472 suara. Kecamatan Uluogan KOKO meraih 991 suara dan BEKERJA meraih 3.545 suara.(sp)