Kakek Tua Renta, Menanti Belas Kasih dari Tetangga

Bu Fitrianti Temui Kakek Kamil Dibawa ke RSUD Bari dan Diobati

 

PALEMBANG, SuaraSumselNews | SEBELUM hadirnya Wawako Fitrrianti Agustinda ke Kelurahan Kertapati, Seklur Kelurahan Kertapati, Bu Sri Endang Kurniawati, SH harus melakukan survei terlebih dahulu bagi warga yang kurang mampu.

Dalam perjalanan waktu yang tak lama berselang, Kedatangan Bu Sri Endang Kurniawati Sekretaris Lurah Kelurahan Kertapati ini bersama Juairiah Ketua RT 34 dan Pak Badrun Ketua RW 007, Sabtu siang (16/4) melakukan survey atas warganya yang bernama Pak Kamil.

Maksudnya, karena akan ditinjau oleh Wakil Walikota (Wawako) dan rombongan di wilayah ini. Namun apa yang terjadi? Sungguh mengagetkan dan miris melihatnya. Toh ada seorang kakek namanya Pak Kamil yang hidupnya sangat memprihatinkan.

Menurut keterangan kakek ini dia lahir pada tahun 1930 lalu. Dan saat ini hidup sendiri, tinggal dibangunan yang terbuat dari papan ukuran 2 x 2 meter. Dengan pola kehidupan apa adanya. Saat ini kelangsungan hidupnya dari pemberian para tetangga. Apa lagi kini beliau menderita penyakit katarak, asam urat dan lumpuh.

Memang menyedihkan, bila melihat sang kakek yang usianya tua renta itu, dengan kondisi sangat menyedihkan. Tak lama dari situ, tepatnya Sabtu sore itu, kedatangan Bu Wawako Palembang. Sontak membuat warga sekitar kaget dan merasa terharu. Karena, mereka tak menyangka bahwa orang nomor dua di Pemerintah Kota Palembang, bersedia mendatangi lorong sempit dan becek lagi.

Kedatangan Bu Wawako didampingi Kepala Dinas Kominfo, Camat Kertapati dan Lurah Kertapati bersama tim kesehatan. Tentunya memberikan kebanggaan tersendiri bagi kaum ibu dan para lansia yang sempat tegur sapa dengan Bu Fitrianti, sore itu.

Diketahui, kakek yang berusia 90 tahun ini sore itu langsung dibawa Tim medis ke RSUD BARI Palembang untuk di obati. Karena anggota tubuhnya sudah tampak luka koreng. Disertai mengeluarkan bau tidak sedap.

Nantinya setelah berobat, kakek Kamil akan dibawa ke panti jompo guna pemulihan dari sakitnya. Karena kakek ini sendirian, Nanti beliau ini akan menetap di panti, ujar Bu Wawako ini.

Lain halnya, Ketua RW 007 Kelurahan Kertapati Pak Badrun, berharap dengan kedatangan Bu Fitrianti kali ini memberikan secercah harapan para janda tua yang hidupnya dari belas kasihan orang lain. “Semoga kunjungan berikutnya bisa memberikan bantuan untuk mereka, ” harap Pak Badrun ini. (*)

laporan : asnaini khamsin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *