KAYUAGUNG, SuaraSumselNews | PEMKAB Ogan Komering Ilir (OKI) terus melakukan percepatan verifikasi data penerima vaksin untuk tahap dua.
Target penerima vaksin seluruh lapisan masyarakat sebanyak 473.370 penduduk.
Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) OKI, Iwan Setiawan mengatakan, pemberian vaksinasi tahap kedua ini terbagi dua gelombang.
“Gelombang pertama diperuntukkan bagi tenaga keamanan. Misalnya, TNI dan Polri. Kemudian dilanjutkan ASN, krmudian Sekretariat DPRD secara bertahap,” katanya.
“Sementara gelombang kedua menyasar kelompok pedagang pasar, petugas transportasi, tenaga pengajar, wartawan dan barulah masyarakat umum,” ujarnya Minggu (7/3).
Jelas Iwan, dari evaluasi pemberian vaksin di tahap pertama yang menyasar pada tenaga kesehatan menunjukkan hasil yang memuaskan.
“Vaksinasi memiliki manfaat yang jauh lebih besar ketimbang resiko yang ditimbulkan. Dari 3.202 tenaga kesehatan tidak ditemukan kejadian pasca imunisasi yang serius,” terang dia.
Dengan keinginan masyarakat untuk divaksin secara sukarela, kini meningkat, berbanding dengan ketakutan yang sempat dirasakan pada awal vaksinasi.
“Antusiasme masyarakat sudah luar biasa, dibuktikan dengan permintaan yang disampaikan melalui WhatsApp dan SMS ke kita untuk mendapatkan vaksin,”
Bahkan saat ini, pegawai Pemksb justru mereka yang menanyakan kapan jadwal vaksin. Berbeda dari sebelumnya yang takut jika ingin divaksin,” tuturnya.
Namun perlu diingat, meskipun telah divaksinasi harus tetap disiplin dalam menjalankan protokol kesehatan 3M (Memakai masker, Menjaga jarak dan hindari kerumunan serta Mencuci tangan pakai sabun dengan rutin) (*)