Dua Mayat Tertutupi Daun Pelepah Sawit

Dugaan Dibumuh Atau Dirampok

BABAT SUPAT, SuaraSunselNews | WARGA Desa Tanjung Kerang, Kecamatan Babat Supat, Musi Banyuasin (Muba),, digegerkan penemuan dua mayat tergeletak di parit kebun sawit. Di sekujur tubuh kedua jasad itu ditemukan puluhan luka tusuk.

Kedua korban adalah Raja Putra (18) dan Aldi Apriansyah (15) yang semuanya warga Desa Gajah Muda, Kecamatan Babat Supat, Musi Banyuasin.

Dari hasil visum, Raja mengalami luka memar di wajah, lima luka tusuk di dada, luka di kedua tangan dan 34 lubang di bagian punggung. Sementara korban Aldi menderita luka tusuk di dada sebanyak sembilan lubang.

Keduanya ditemukan oleh petani, Senin (10/6). Posisinya tergeletak di parit dan ditutupi pelepah sawit. Polisi langsung melakukan olah TKP dan mengamankan barang bukti.

“Benar, pagi tadi ditemukan dua mayat di parit kebun sawit, posisinya berdekatan dan banyak luka tusuk,” ungkap Kabag Ops Polres Muba Kompol Erwin S Manik.

Menurut dia, pihaknya masih melakukan penyelidikan untuk mengetahui penyebab kematian kedua pemuda itu. Sejumlah saksi tengah dimintai keterangan sebagai awal pengungkapan.

“Murni pembunuhan atau perampokan masih lidik, petugas masih di lapangan mencari petunjuk,” pungkasnya.。(*)

laporan : temi jen husni

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *