Bupati Lahat Umrohkan Isma dan Rusmah

LAHAT, SuaraSumselNews | Pembangunan Kantor Camat Mulai Sebingai di dirikan tahun 2020, pembangunan kantor ini berdiri di atas tanah hibah milik ibu Isma dan Rusmah warga kelahiran Desa Keban Agung Kecamatan Mulai Sebingkai Kabupaten Lahat.

Bupati Lahat, Cik Ujang SH menceritakan ihwal berdirinya Kantor Camat Mulai Sebingkai pada awalnya terkendala dengan lahan, dan bupati mengintruksikan camat untuk mencari lahan untuk didirikannya bangunan tersebut, namun dapat hibah lahan dari warga.

“Dengan dihibahkanya tanah ini guna kepentingan bersama, tentunya harga jual tanah sekitar lokasi akan naik serta pembangunan jalan jelas akan bagus menuju lokasi Kantor Camat, alhamdulillah berkat ibu Isma dan Rusmah kelahiran Desa Keban Agung Kecamatan Mulai Sebingkai menghibahkan lahannya untuk pembangunan kantor camat akhirnya berjalan,” jelasnya di ruang kerja bupati didampingi Ketua PC NU Lahat, Drs H Nafikurrahman, Kabag Kesra, Selasa (7/02/2023).

Bupati mengatakan, Rusmah (65) warga kelahiran Desa Keban Agung Kecamatan Mulai Sebingkai dan Ibu Isma (62) karena telah menghibahkan tanahnya untuk kepentingan bersama maka di berikan hadiah umroh, Selasa (7/2/2023).

“Selamat menjalankan ibadah umroh, kiranya selamat sampai tujuan, sehat dan lancar,” tutur Cik Ujang.

Cik Ujang mendoakan agar dalam mejalankan ibadah umroh berjalan lancer, aman sampai kembali ke Kabupaten Lahat bertemu keluarga dengan keadaan sehat, ini memang janji saya sudah lama,” ungkapnya.

Sementara, Kabag Kesra Kabupaten Lahat, Dedi Supriadi SE MM menambahkan, bahwa janji kepada ibu Isma dan Rusmah sudah saya tepati dan saya bayar.

“Doakan pak bupati juga untuk membangun Kabupaten Lahat dari desa dan kota lancer, aman, damai sehat dan amanah, dan halangan serta rintangan selama menjadi bupati kedepanya makin sukses, serta program pak bupati dapat terealisasi semua,” harapnya.

Sementara, Ibu Isma dan Rusmah mengucapkan terimakasih kepada Bupati Lahat Cik Ujang, atas hadiah umroh yang diberikan.

“Alhamdulillah pada pagi harini dapat bertemu, kami pun minta doanya kepada Bupati Lahat mudah-mudahan keberangkatan kami ini mulus dan pak bupati mendapatkan pahala sebesar-besarnya, ammin,” ucap Rusmah dan Isma didampingi salah satu pihak keluarga yang akan mendampingi keberangkatan keduanya.

Laporan : Agung