BANYUASIN, SuaraSumselNews | TAHAPAN Pemilu 2024 telah bergulir dan disikapi serius oleh Bawaslu Banyuasin. Panitia Pengawas Pemilu Kecamatan (Panwascam) dibekali materi perngawasan. Termasuk menghadirkan Ketua PWI Banyuasin Asnaini Khamsin menjadi pembicara, Kamis (24/11).
Asnaini dalam paparannya menekankan pentingnya publikasi. Dan fungsi kontrol sosial bagi masyarakat. Pasalnya publikasi yang benar dapat mendongkrak partisipasi masyarakat, imenyukseskan Pemilu sebagaimana prioritas dari Bawaslu.
‘Sinergi bersama insan pers sangatlah baik, seiring kemajuan jaman yang bergerak cepat. Digitalisasi informasi harus dimanfaatkan. Termasuk pengawasan dari masyarakat. Tentunya selaras dengan slogan Bawaslu, Bersama Rakyat Awasi Pemilu,” ungkap dia di Hotel Fave Palembang.
Lantas, Asnaini mengapresiasi kenginan dan langkah yang diambil Bawaslu Kabupaten Banyuasin. “Terimakasih, semoga sinergi ini dapat terus berkelanjutan, membawa kebaikan serta menambah wawasan untuk semua” tegasnya, lagi.
Sementara, Ketua Bawaslu Banyuasin Ibzani HS SPd MSi yang didampingi Kordiv Pencegahan dan Hubungan Antar Lembaga Muhammad Mustakim SPd membeberkan, sosialisasi tentang peraturan pengawasan penyelenggaraan Pemilu diikuti 21 peserta. Mereka terdiri dari Koordinator Divisi Hukum, Pencegahan, Partisipasi Masyarakat dan Hubungan Masyarakat Panwascam se-Kabupaten Banyuasin.
“Peranan media sangatlah penting bagi Bawaslu, wartawan yang berkompeten pastinya akan memberikan pemberitaan berkualitas. Kami berharap mendapatkan ilmu tentang media, sebagai penunjang dalam bekerja di lapangan,” pungkas dia.
Hadir dalam sosialisasi ini, Kordiv Divisi Penindakan Pelanggaran Zulkifli ST, Kordiv Sumber Daya Manusia Dan Organisasi Ameredi SPdI serta Ir Khairul Muluk Kordiv Penyelesaian Sengketa.(*)