Wak Gajah Tutup Usia

 Ratusan Masyarakat Mengiringi  Pemakaman

 PALEMBANG, SuaraSumselNews – Kabar berpulangnya H Marzuki Bin Sarmin (Wak Gajah) membuat masyarakat Palembang kaget, beliau menghembuskan nafas terakhir Senin (16/7) pukul 19:00 WIB di Rumah Sakit Charitas Palembang dalam usia 62 tahun.

Almarhum dikenal sebagai tokoh masyarakat yang disegani di Kota Palembang, baik di keluarga maupun di lingkungan sekitar kediaman beliau dikenal orang yang baik.

Almarhum di kebumikan di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Kemas Rindo Kelurahan Ogan Baru Kecamatan Kertapati Palembang, Selasa (18/7) pukul 10:00 WIB.

Ratusan masyarakat, tokoh adat, tokoh politik, pejabat pemerintahan, kepolisian, TNI menghadiri pemakaman.

Tokoh masyarakat Kertapati, Eman merasa kehilangan dengan berpulangnya Wak Gajah,

“Selamat jalan Wak Gajah, doa kami menyertaimu dan semua tentangmu akan menjadi kenangan bagi kami,” ucap Eman tokoh masyarakat Kertapati saat jenazah akan dimakamkan.

Liputan : asnaini

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.