Sholat Jumat Jangan Ditawar

Jabarkan Israj Mikraj Nabi Muhammad SAW

INDRALAYA, SuaraSumselNews- SHOLAT  Juma’t merupakan salah satu kewajiban umat Islam kepada Allah yang tak bisa di sia-siakan begitu saja.

Khotib ustadz Fajri dalam khotbahnya mengajak jamaah Jum’at masjid SMAN I Indralaya Ogan Ilir agar bertaqwa kepada Allah. Dan tidak boleh ditawar-tawar, sholat Jumat merupakan kewajiban dilakukan setiap sekali dalam seminggunya.

Khotbah merupakan nasihat yang sangat berguna dalam meningkatkan taqwa kepada Allah. Dan Khotbah Jumat rukun laksana sholat dan harus dilaksanakan dengan baik dan benar. Ini sebagai ukuran sahnya ibadah sholat Jumat itu sendiri.

Dalam khotbahnya, khotib menjabarkan kisah terjadinya Israj Mikraj Nabi Muhammad SAW, termasuk perintah wajib sholat lima waktu dalam sehari semalam. Dan wajib ditaati oleh semua umat Islam.

Umat Islam yang taat dan taqwa pasti mendapat keselamatan dunia dan akhirat. Juga terhindar dari perbuat jahat. Misalnya, korupsi atau tidak amanah. Oleh karena itu sebagai umat Islam, Jum’at yang rohmatan lilalamin seyogianya menjadi tauladan umat lainnya dan selalu bersikap amanah dan tidak khianat.

amaah sholat Jum’at Masjid Ali Utsman SMAN I Indralaya Ogan Ilir ini dipadati warga sekitar dan jamaah yang sempat melintas, lalu mampir mengingat lokasi Masjid ini berada pinggiran lintasan jalan raya Lintas  Sumatera dan Jawa. Makanya, tak heran jemaahnya setiap Jum’at membludak hingga ke halaman masjid.  (*)

laporan : gusti ali

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

1 komentar