Puskesmas Lais Lakukan Fogging di Teluk Kijing III

Antisipasi Penyebaran DBD Disini

LAIS, SuaraSumselNews | MENINDAK lanjuti adanya laporan beberapa warga yang yang terkena Demam Berdarah Dengue (DBD) beberapa hari lalu, Dinas kesehatan Kabupaten Musi Banyuasin, melalui UPTD Puskesmas Lais Lakulan pengasapan insektisida (Fogging) di dusun IV Teluk Kijing III Kecamatan Lais, Rabu (2/3).

Meski pengasapan ini sipatnya hanya untuk membunuh induk nyamuk ( Nyamuk Besar) tidak membunuh jentik jentik nyamuk, dan tidak kolektif namun untuk penanganan awal untuk membasmi beredar nya nyamuk DBD.

Kepala UPTD Puskesmas Lais dr Leli Hefni SKM,Mkes mengatakan hari ini kita lakukan pengasapan (Fogging) di wilaya Dusun IV Talang Duku untuk memberantas  penyebaran nyamuk demam Berdarah.

Apa yang kita lakukan hari ini sesuai laporan dari masyarakat bahwa dalam  bulan februari 2022 sudah ada tiga orang anak yang dirawat inap di RSUD Sekayu, semuanya di Diagnosa terkena serangan nyamuk Demam Berdarah Dengue.

Sebelumnya kita sudah melakukan kunjungan rumah dan tetangga, tuk penyelidikan epidemiologi, dan hari ini Tim kita dari UPTD Puskesmas Lais  kabupaten Musi Banyuasin dan pihak pihak  yang terkait melakukan pengasapan (Fogging) untuk pencegahan penyebaran nyamuk demam berdarah.

“Kami berharap kepada masyarakat tetap harus menerapkan pola hidup bersi hidup sehat (PHBS) dan tetap menerapkan 3M” 

Hal ini untuk mengantisipasi adanya jentik jentik nyamuk yang akan berkembang biak, apalagi penyakit DBD ini kelihatannya biasa namun bisa berakibat patal (kematian). “Ujarnya.

Bila ada kejadian serupa hendaknya warga masyarakat segera menghubungi pihak pemerintah setempat dan segera laporkan ke Puskesmas untuk kita tindak lanjuti.(*)
laporan : temi jen husni

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *