Polsek Pemulutan Razia Narkoba dan Ranmor di 6 Desa

Sekalian Sosialisasi Masker

PEMULUTAN, SuaraSumselNews | KEPOLISIAN Daerah (Polda) Sumatera Selatan (Sumsel) melakukan razia dan penyisiran hingga ke desa-desa di 15 Kabupaten/Kota di Sumatera Selatan.

Kepolisian Sektor (Polsek) Pemulutan pada Sabtu malam kemarin (20/11) melakukan penyisiran di enam desa di wilayah hukum Kecamatan Pemulutan Kabupaten Ogan Ilir (OI).

“Sabtu malam itu sekitar pukul 21:00 WIB, kami mengelar razia di enam desa, Pematang Bungur, Babatan Saudagar, Segayam, Sungai Lebung, dan Desa Pemulutan Ilir,” Kata Kapolres Ogan Ilir, AKP Yusantiyo Sandhy, SH, Minggu (21/1).

AKP Yusantiyo Sandhy menuturkan razia itu menyasar premanisme, senpi, sajam, narkoba, dan miras. Sejumlah pengendara yang tidak menggunakan masker dan helm kami berikan teguran,” ujarnya.

“Razia selesai sekitar pukul 23:55 WIB. Alhamdulillah semua berjalan lancar dengan aman dan kondusif,” jelasnya.(*)
laporan : adeni andriadi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *