Kini, Palembang Zona Orange, Kota Prabumulih Zona Merah

Risiko Penyebaran Covid -19

 

PALEMBANG, SuaraSumselNews | KINI KOTA Prabumulih jadi satu-satunya wilayah zona merah risiko penyebaran Covid-19 di Sumatera Selatan (Sumsel).
Hal ini berdasarkan data yang dihimpun di situs Covid-19, Kamis (24/12).

“Tidak ada satupun wilayah yang bisa dipastikan zonanya, bisa stabil dan bahkan ke arah baik,” ujar Kasi Surveilans dan Imunisasi Dinkes Sumsel, Yusri kepada media ini.

Sebelumnya, kota Palembang yang menjadi wilayah zona merah covid-19 di Sumatera Selatan.Saat ini status Kota Palembang telah berganti menjadi wilayah oranye.

Dikatakan Yusri, naik turunnya angka konfirmasi covid-19 di Sumsel tidak terlepas dari pengendalian yang belum maksimal.

Ia menilai penerapan protokol kesehatan di sejumlah wilayah mulai berangsur kendor.Padahal aktivitas masyarakat mulai berangsur meningkat.

“Dan ini semua daerah tinggal menunggu saja zonanya, gantian sama seperti perkembangan kasus naik turunnya covid-19,” ujarnya.

Sementara, berdasarkan data yang diterima tribunsumsel.com dari Dinkes Sumsel, Kamis (24/12) ada 81 orang yang dikonfirmasi positif terpapar virus corona.

Dengan rincian 54 orang di Palembang, 2 orang di Prabumulih, 12 orang di Musi Banyuasin, 1 orang di Lahat, 3 orang di Banyuasin, 1 orang di OKUT, 7 orang di Pali dan 1 orang di OKUS.

Sedangkan untuk konfirmasi data sembuh dari virus corona saat ini bertambah 52 orang.

Selanjutnya untuk kasus kematian, dikonfirmasi ada penambahan 4 kasus kematian yang terjadi dalam data update corona kali ini.

Dikonfirmasi, saat ini diseluruh wilayah Sumsel ada 1.489 orang yang tercatat masuk dalam kasus aktif positif corona.
Ada yang menjalani perawatan di rumah sakit dan ada pula yang menjalani isolasi mandiri. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.