PALEMBANG, SuaraSumselNews | BANGGA siswa/siswi SMAN 9 Palembang yang berlokasi di Jalan Mataram Kelurahan Kemas Rindo Kecamatan Kertapati Palembang mengadakan bakti sosial, Jumat (14/4).
Kegiatan tersebut bertajuk SMANBILAPA BERLIAN dan sebagai pelaksana Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS) yang berhasil mengumpulkan dan membagikan 143 paket sembako.
Dan bantuan tersebut disalurkan pada anak yatim piatu siswa/I dari keluarga yang kurang mampu. Saat bersamaan perwakilan Bank Mandiri Sumatera Selatan yang dipimpin oleh Pimpinan Regional Azhari Fikri menyerahkan secara simbolis bantuan senilai RP75.000.000 kepada pihak sekolah untuk perpustakaan.
Kata Azhari ini merupakan kewajiban kita menyalurkan dana CSR yang tepat guna. Dan kami dapat membantu meningkatkan mutu pendidikan di Indonesia ‘ jelasnya singkat.
Hamdani Kepala Sekolah SMAN 9 Palembang yang didampingi oleh Novia Gibarti kepala perpustakaan sekolah sangat bangga dan mengapresiasi kegiatan OSIS sangat bangga atas keperdulian pihak Bank Mandiri atas peningkatan mutu penddikan.(*)
laporan : asnaini khamsin