PALEMBANG, SuaraSumselNews | SEMPAT viral siapa sebenarnya seorang laki-laki yang ditemukan sudah tewas dan mengapung di Sungai Musi itu?
Bahwa mayat Mr X yang mengapung di Sungai Musi Kamis (23/12) siang itu, berhasil di ungkap identitasnya oleh Satpolairud Polrestabes Palembang.
Diketahui korban bernama Rehan (21) warga Desa Batun Kecamatan Jejawi Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI).
Orang tua korban Bu Meli (44) mengakui bahwa mayat Mr X yang mengapung di Sungai Musi adalah anaknya. Dan korban merupakan anak kami. Ya namanya Rehan. Dimana Selasa malam (20/12) sekitar pukul 11:30 WIB, Rehan melompat dari rumah pamannya yang ada di 5 Ulu, Palembang, ” jelasnya.
Saat ditanya apakah ada riwayat penyakit bawaan, Meli mengakui bahwa mereka dari Desa Batun datang ke Palembang untuk mengobati penyakit Rehan ke paranormal.
Bahwa terang Meli, diketahui bahwa Rehan selalu mengeluh ada mahluk halus yang mengganggunya. “Iya pak, setiap malam, Rehan mengeluh ada mahluk halus yang selalu mengganggunya. Dan ingin mengajak Rehan ke air,” tuturnya. “Rehan itu keno “Sumpit Buayo atau Siung Buayo,” jelas Meli, kepada wartawan, Jum’at (23/12).
Sementara, Kasat Polairud Polrestabes Palembang, Kompol Dedy Ardiansyah SM, membenarkan bahwa, mayat Mr X yang mengapung di Sungai Musi itu, namanya Rehan, anak dari Bu Meli.
“Mayat Mr X yang di temukan itu merupakan warga Desa Batun Kecamatan Jejawi Kabupaten OKI,” ujarnya.
“Kemudian, Rehan dibawa ke RS Bhayangkara untuk di lakukan Otopsi. Juga tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan ditubuh Rehan,” kilahnya.(*)