Gubernur Lantik Pejabat Sumsel

Diantaranya, Pejabat Eselon II, III dan IV

PALEMBANG, SuaraSumselNews- PENGHUJUNG pekan kemarin, tepatnya, Jumat (2/3), Gubernur Sumsel, Alex Noerdin melantik dan pengambilan sumpah jabatan kepada sejumah pejabat Pemprov Sumsel.

Pelantikan tersebut dipusatkan di Graha Bina Praja (Auditorium) Pemprov Sumsel itu, Gubernur melantik pejabat pimpinan tinggi (eselon II), pejabat administrator dan pengawas eslon III dan IV. Acara ini juga dihadiri, Sekretaris Daerah (Sekda), pimpinan SKPD, para pejabat lainnya dan undangan lainnya.

Pejabat yang dilantik berdasarkan Surat Keputusan Gubernur Sumsel No. 3911/KPTS/BKD.II.2017, tanggal 29 Desember 2017 dan No. 654/KPTS/BKD.II/2018 serta No. 674/KPTS/BKD.II/2018, tanggal 1 Maret 2018, sebanyak 132 orang.

Para pejabat yang dilantik tersebut diantaranya, Prof Dr Edwar Juliartha, sebagai Asisten Administrasi dan Umum Sekretariat Daerah Pemrov Sumsel. Ir Basyaruddin Akhmad, Kepala Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman Pemprov Sumsel.

Kemudian, Drs Koimudin, Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Pemprov Sumsel, Drs Nelson Firdaus, Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Sumsel dan Dr H Rosidin, sebagai Kepala Dinas Sosial.

Sementara, Widada Sukrisna, Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan, Pandji Tjahjanto, Kepala Dinas Kehutanan, Ir Hj Ernila Rizar, Kepala Dinas perindustrian Sumsel.

Ditambah, Dra Hj Megaria, Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Satu Pintu Sumsel. Bambang Wirawan, PNS BPKP dipekerjakan sebagai Inspektur Daerah Sumsel dan Dra Hj Neng Muhaiba, Kepala Badan Pendapatan Daerah Sumsel.

Selanjutnya, H Iriansyah, Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah Sumsel, Drs Ahmad Rizali, Staf Ahli Gubernur Bidang Ekonomi Keuangan dan Pembangunan. M Zaki Aslam, Kepala Biro Umum dan Perlengkapan Setda Sumsel. (*)

laporan : winarni

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *