Polres Bangun Rumah Bu Devi

Dikerjakan Selama 3 Minggu

LUBUKLINGGAU, SuaraSumselNews- AKHIRNYA Senin kemarin (19/2) jajaran Polres Lubuklinggau bersama donatur mampu membantu beban Bu Devi Susanti (31). Maksudnya melakukan bedah rumahnya, karena dianggap tak layak huni.

Kepada SuaraSumselNews kemarin, Kapolres Lubuklinggau AKBP Sunandar mengakui, bedah rumah Bu Devi ini salah satu solusi guna membantu, adiknya Rahma dan keluarga. Karena diketahui ada diantara mereka, keterbelakangan mental.

Makanya, mereka dapatkan rumah yang layak huni dan dilakukan bedah rumah tersebut. Ini semua murni dilakukan atas dasar hati nurani dari pribadi masing-masing. ‘’Tidak ada kepentingan apapun. Hanya untuk membantu keluarga adik kami Rahma,’’ ujar Kapolres ini.

Dengan bedah rumah ini, janganlah dipolitisir demi kepentingan politik. ‘’Ini murni bantuan jajaran Polres dan donatur lainnya. Siapapun yang tak mampu, tetapi memberikan wahana kehidupan keluarga, patut kita bantu. Seperti yang dialami Bu Devi dan keluarganya, papar Sunandar.

Kata dia, bangunan yang dibantu tersebut adalah rumah Type 36, termasuk MCK, dapur dalam rumah. “Kita juga buatkan sumur, supaya mempermudah adik Rahma membersihkan rumah dan merawat ibunya. Mudah-mudahan dalam waktu tiga minggu, rumah ini bisa diselesaikan,” tuturnya. (*)

laporan : marzuki

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *